SPOT-2
Satelit SPOT (Satellites Pour l’Observation de la Terre) merupakan satelit konstelasi yang digunakan untuk observasi bumi. Bersama dengan SPOT 1 dan SPOT 3, Satelit SPOT 2 merupakan satelit milik Perancis yang bekerja sama dengan Belgia dan Swedia. Setiap seri SPOT menyediakan dua instrumen pencitraan optik resolusi tinggi yang identik yaitu pankromatik (P) dan Multispektral (XS: Green, Red, dan Near Infrared). Satelit ini beroperasi sejak 21 Januari 1990. Setelah hampir 20 tahun beroperasi, pada tahun 2009 satelit SPOT 2 mengalami deorbitasi.
Satelit SPOT 2 membawa 2 instrumen optis identik yaitu Visible High-Resolution (HRV), data recorders, dan sistem downlink untuk mentransmisikan citra menuju stasiun bumi.
Berikut merupakan rincian kanal yang dimiliki SPOT 2
XS-Multispektral:
- XS1, 0.50 – 0.59 µm (green), resolusi 20 m
- XS1, 0,61 - 0,68 µm (red), resolusi 20 m
- XS3, 0,78 - 0,89 µm (near IR), resolusi 20 m
P-Pankromatik:
PAN, 0,50 - 0,73 µm, resolusi 10 m
Produk SPOT 2 yang tersedia di Pustekdata
- SPOT 2_MS_1A
- SPOT 2 MS 2A
- SPOT 2 P 1A
- SPOT 2_P_2A
SPOT 2 Multispectral Imagery (20 meter, 3-band, Level 1A)
SPOT 2 Multispectral Imagery (20 meter, 3-band, Level 2A)
SPOT 2 Panchcromatic Imagery (10 meter, 1-band, Level 1A)
SPOT 2 Panchcromatic Imagery (10 meter, 1-band, Level 2A)
Informasi mengenai data resolusi menengah lainnya dapat diakses melalui Katalog Data Resolusi Menengah (Katalog Landsat) Pustekdata: http://landsat-catalog.lapan.go.id/.